News

UCAP JANJI PROFESI NERS ANGKATAN 21

Pada awal Maret 020318, Sebanyak 36 mahasiswa Tingkat Profesi Fakultas Keperawatan Universitas Jember mengikuti Ucap Janji Pendidikan Profesi Keperawatan di Auditorium  CDAST Lantai 4 Universitas Jember. Selain pimpinan Fakultas Keperawatan Universitas Jember, acara tersebut juga dihadiri oleh Dosen dan Staf Kependidikan Program Studi Ilmu Keperawatan Universitas Jember serta sejumlah tamu undangan.

Ns Lantin Sulistiyorini, S.Kep. M.Kes, Dekan Fakultas Keperawatan Universitas Jember mengatakan, ke-36 mahasiswa tersebut telah lulus yudisium program akademik dan sebelumnya telah mengikuti pemb  ekalan, praktek klinik keperawatan  serta ujian praklinik.

Dalam rangkaian acara itu, mahasiswa mengucapkan Janji Pendidikan Profesi Ners di hadapan hadirin. Sedangkan Ns. Wantiyah, S.Kep. M.Kep bertindak sebagai Wadek I Bidang Akademik dan Kemahasiswaan menyampaikan bahwa mahasiswa Program Studi Pendidikan Profesi Ners Fakultas Keperawatan Universitas Jember dibekali dengan tiga kompetensi dasar yakni pengetahuan, keahlian, dan sikap. Sedangkan lama studi selama 2 semeter dengan 10 mata ajar yang setara dengan 36 Satuan Kridit Semester (SKS).

Pimpinan berpesan terkait etika saat menempuh pendidikan profesi ners harus dijaga. Membawa nama almamater Unej tercinta dalam mengemban amanah untuk meningkatkan asuhan keperawatan yang profesional. Mahasiswa nantinya akan menggunakan lahan praktik Rumah sakit yang terletak dikawasan Kabupaten Jember serta ada beberapa yang diluar Kota bahkan luar provinsi. Harapannya semoga mahasiswa tetap bersemangat sampai selesai dan tidak ada tanggungan diakhir sehingga dapat lulus bersama-sama. Aamiin. (alfid)