News

Angkat Sumpah Ners dan Ahli Madya Keperawatan Periode Ke-1 Fakultas Keperawatan Universitas Jember Tahun 2019

Jember – Akhir bulan ini ditutup dengan peristiwa yang haru di Gedung Soetardjo Universitas Jember. Pasalnya pada hari Kamis tanggal 28 Februari 2019 telah diselenggarakan Angkat Sumpah dan Pelantikan Ahli Madya Keperawatan dan Ners Periode 1 Tahun 2019 Fakultas Keperawatan Universitas Jember yang diikuti oleh 72 mahasiswa, terdiri dari 35 mahasiswa S1 dan 37 mahasiswa D3. Acara yang biasa disebut Sumpah Ners itu dimulai pada pukul 08.00 WIB dan dibuka langsung oleh Dekan Fakultas Keperawatan, Ns. Lantin Sulistyorini, S. Kep, M. Kep. Pelantikan Ners dan Ahli Madya Keperawatan tersebut dihadiri oleh Wakil Rektor I Universitas Jember, Ketua Dewan Pengurus Wilayah (DPW) PPNI Jawa Timur, Clinical Instructor dari beberapa rumah sakit, Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Jember, dan undangan lainnya.

Wakil Dekan I Fakultas Keperawatan, Ns. Wantiyah, S.Kep, M. Kep,  menyampaikan bahwa rata-rata IPK dari lulusan tahun 2019 adalah 3,89. Rata-rata IPK ini didapatkan dari akumulasi nilai kedua program studi, yaitu Ahli Madya Keperawatan dan Ners. Terdapat dua mahasiswa yang berhasil lulus dengan IPK tertinggi di masing-masing program studi. Peraih IPK tertinggi di program studi S1, yaitu Ns. Ika Adelia Susanti, S. Kep, dengan IPK 3,97. Sedangkan peraih IPK tertingi di program studi D3, yaitu Doni Damara, A. Md. Kep, dengan IPK 3,59. Pelantikan Ners dan Ahli Madya Keperawatan kali ini dilakukan oleh Ketua Dewan Pengurus Wilayah (DPW) PPNI Jawa Timur, Dr. H. Kusnanto, S.Kp, M. Kes, dan disaksikan oleh Dekan Fakultas Keperawatan, Ns. Lantin Sulistyorini, S. Kep, M. Kep.

Wakil Rektor I Universitas Jember, Drs. Zulfikar, Ph. D, menuturkan terima kasih dalam sambutannya. Hal ini ditujukan kepada partner kerja dan civitas akademik Fakultas Keperawatan Universitas Jember atas kesediaannya dalam proses pengembangan pendidikan untuk mahasiswa keperawatan. Fasilitas yang telah diberikan oleh pihak Universitas Jember diharapkan dapat membantu kebutuhan  masyarakat dalam hal kesehatan, terutama keperawatan, dengan mencetak tenaga kerja yang terampil dan terdidik, serta siap memasuki dunia kerja.

Dekan Fakultas Keperawatan Universitas Jember, Ns. Lantin Sulistyorini, S. Kep, M. Kep, dalam sambutannya mengungkapkan kebanggaannya kepada Ners baru dan Ahli Madya Keperawatan, “Jatuh bangun yang telah dirasakan oleh anak kami, senangnya sedihnya telah bercampur. Tetapi setidaknya anak kami telah belajar, baik dari ilmu atau pengalamannya yang baru”. Dalam sambutannya, beliau mengharapkan mahasiswa dapat mengaplikasikan ilmu yang telah diperoleh secara akademik dan dipadukan dengan pengalaman baru untuk menunjang kemampuan dalam berinteraksi dengan masyarakat sesuai lingkup profesinya tersebut. (Faisal Dwi Yuliawan / ZONERS)