Jember, 29 Agustus 2025. Dalam upaya meningkatkan mutu publikasi ilmiah dan tata kelola laboratorium, POLTEKKES KEMENKES DENPASAR melakukan kegiatan benchmarking ke Fakultas Keperawatan Universitas Jember (F.Kep UNEJ). Kegiatan ini juga menjadi momentum penting dalam penandatanganan Nota Kesepahaman (MoU) antara kedua institusi, yang bertujuan memperkuat kolaborasi akademik dan pengembangan sumber daya manusia di bidang Keperawatan.

Kunjungan delegasi dari POLTEKKES KEMENKES disambut hangat oleh jajaran pimpinan F.Kep UNEJ. Dalam sambutannya, Dekan Fakultas Keperawatan UNEJ, dr. Rondhianto, S.Kep., Ns., M.Kep., mengungkapkan rasa bahagianya atas kunjungan tersebut. “Ini adalah sebuah kehormatan bagi kami menerima delegasi dari POLTEKKES KEMENKES BALI. Kami sangat terbuka untuk berbagi pengalaman, pengetahuan, dan praktik terbaik yang kami miliki,” ujarnya dengan penuh antusias.

Lebih lanjut, dr. Rondhianto mempersilakan para peserta benchmarking untuk menggali sebanyak mungkin informasi yang relevan dan dapat diaplikasikan di institusi asal mereka. “Silakan ambil ilmu yang dibutuhkan, kami percaya bahwa kolaborasi seperti ini akan mempercepat kemajuan pendidikan keperawatan di Indonesia,” tambahnya. Suasana diskusi berlangsung aktif, dengan pertukaran ide mengenai manajemen laboratorium, strategi publikasi ilmiah, serta pengembangan kurikulum berbasis riset.

Ketua rombongan benchmarking, Ns. I Made Sukarja, S.Kep., M.Kep., selaku Ketua Jurusan Keperawatan Poltekkes Kemenkes Denpasar Bali, menyampaikan rasa terima kasihnya atas sambutan hangat dari F.Kep UNEJ. “Kami sangat berterima kasih telah diterima dengan baik. Kedatangan kami ke UNEJ adalah dalam rangka benchmarking terkait peningkatan publikasi ilmiah dan tata kelola laboratorium, sekaligus menjalin kemitraan kelembagaan antara Poltekkes Kemenkes Denpasar dan F.Kep UNEJ,” tuturnya. Ia berharap kunjungan ini menjadi awal dari kerja sama yang berkelanjutan dan saling menguntungkan.

Kegiatan kemudian dilanjutkan dengan berkeliling meninjau Laboratorium terpadu yang dimiliki oleh Fakultas Keperawatan, di gedung IsDB ILHS, mulai dari Laboratorium Mini Hospital, hingga Laboratorium Computer Based Test (CBT) , Diskusi yang intens terjadi antara Wakil Dekan I Fakultas Keperawatan, Ns. Anisah Ardiana, S.Kep., M.Kep., Ph.D. dengan rombongan dari Poltekkes Kemenkes Denpasar, mengenai pengelolaan Laboratorium di FKEP UNEJ

Kegiatan benchmarking ini tidak hanya mempererat hubungan antar institusi, tetapi juga membuka peluang kerja sama lanjutan dalam bentuk penelitian bersama, pertukaran dosen, dan pengembangan laboratorium terpadu. Dengan semangat sinergi dan kolaborasi, POLTEKKES KEMENKES DENPASAR dan F.Kep UNEJ menegaskan komitmen mereka dalam menciptakan pendidikan keperawatan yang unggul dan berdaya saing global. (RizQ)

[smartslider3 slider=”21″]