KOMUNITAS SEHAT UNIVERSITAS JEMBER UNTUK SEHAT PARIPURNA 2016
Jember 19 Pebruari 2016 – Setiap bulan, tepatnya hari jumat minggu ke 3 selalu diadakan senam sehat yang diadakan oleh seluruh warga Universitas Jember termasuk para pegawai yang sudah purna tugas dari universitas jember dan kegiatan ini laksanakan dengan tema “ KOMUNITAS SEHAT UNTUK SEHAT PARIPURNA “. Senam dimulai pada pk. 06.30-selesai. Dan, senam ini di dampingi oleh instruktur senam yang professional baik senam lansia maupun senam Aerobik dan yang paling menarik senam kali ini diadakan di kampus Program Studi Ilmu Keperawatan Universitas Jember dan ternyata semua warga Universitas Jember sangat antusias untuk mengikuti senam ini, mulai dari dari yang muda sampai yang dewasa. Terlebih lagi, senam ini tidak dipungut biaya. dan mendapat dorprice yang banyak bagi para peserta yang mengikuti senam. Senam, kali ini di sediakan hadiah utama sebuah Kulkas dua pintu, Speda gunung dan beberapa doorprice disponsori oleh beberapa perusahaan besar.mulai dari Bank Jatim, BRI, BNI Toko Senyum, Indosat, Latulip Cosmetik,Madu herbal , Jaguar, Toko Bursa Mahasiswa, PMI dan tidak kalah Koperasi Pegawai Negeri Universitas Jember.
Kegiatan Senam ini merupakan suatu ajang dimana kita bisa berkumpul bagi seluruh warga Universitas Jember baik yang masih aktif maupun pegawai yang sudah purna tugas karena dan hal ini merupakan peduli kita kepada warga Universitas Jember sehingga tali silaturahmi masih berlanjut meskipun mereka sudah tidak aktif lagi. Dan kami sangat apresiasi sekali bergembira kali ini Program Studi Ilmu Keperawatan PSIK Universitas Jember bisa menjadi tuan rumah ujar ketua PSIK Ns. Lantin Sulistyorini, S.Kep.M.Kes.
Sedangkan Bapak Moh. Hasan Rektor Universitas Jember mengaku sangat bangga dengan adanya Senam Sehat yang diadakan tiap bulan kita semua warga Universitas Jember otomatis menjadi sehat serta masih bisa bersilaturahmi karena silaturahmi seperti ini yang menjadikan umur kita bisa lebih panjang karena tujuan utama dari senam sehat adalah sesuai dengan moto yang teman teman PSIK canangkan yaitu : “ KOMUNITAS SEHAT UNTUK SEHAT PARIPURNA “.
Sedangkan Sesepuh kita yang yang sudah purna tugas Bapak. Subagio mengatakan “Sebuah kebahagiaan buat saya melihat orang tua happy, bisa bercerita dengan teman sebayanya, dan masih bisa melakukan aktivitas senam bersama-sama,” Saat ditemui, beliau terlihat tampak sedang makan siang bersama, saling mengobrol dan tertawa, “Orang tua jangan dibikin stres. Biarkan mereka melakukan kegiatan bersama-sama teman seusianya. Kalau stres, orang tua cepat mengalami dimensia (pikun), sakit jantung, dan stroke,” paparnya. “Saya melihat ke depan, kebutuhan senam lansia akan lebih tinggi. Ini karena kesadaran orang untuk sehat hingga lanjut usia semakin baik.
Selain kegiatan senam sehat di PSIK Universitas Jember kali ini juga ada kegiatan Donor Darah yang diadakan kerjasama antara PSIK dengan PMI Cabang Jember. Dan PMI menyiapkan 80 Kantong Darah, dan berhasil mendapatkan kurang lebih 70 kantong darah. dan ketua Palang Merah Indonesia (PMI) Cabang Jember mengucapkan terima kasih kepada Warga Universitas Jember khususnya warga PSIK yang telah berperan aktif setiap bulan ada kegiatan donor darah
Peraih hadiah utama berupa Kulkas 2 pintu adalah saudari : DIAH AMBARWATI dari LP3 Universitas Jember, sedangkan Speda Gunung di raih oleh siswa SMK yang sedang prakerin di Universitas Jember. (satar)
some gallery Pics….